Kamis, 16 Juni 2016

Hal-hal Perlu Dimiliki Tanpa Mengandalkan IPK dan Ijazah

Hasil gambar untuk mengembangkan diri sambil mencari pekerjaan
Wisuda memang bisa membawa euforia yang menyenangkan. Berhasil menyelesaikan masa studi, tidak lagi perlu mengerjakan tugas ini itu dan sudah menyandang gelar resmi di belakang nama memang layak membuatmu bangga.
Oleh sebab itu banyak yang berpikir asal lulus, punya ijazah, sudah cukup mengamankan hidupmu di masa depan. Dan bagi mereka yang memiliki pemikiran dangkal biasanya hanya mementingkan Ijazah dan IPK saja.
Namun dunia nyata tidak sebaik yang kamu kira, kamu masih perlu berjuang demi mencari pekerjaan. Kamu juga akan dihadapkan pada persaingan antara para job hunter lainnya. Di luar sana, banyak hal yang diperlukan untuk dapat bertahan di dunia nyata. Faktanya, IPK dan Ijazah adalah dua hal yang mungkin akan membawamu ke meja wawancara. Namun diterima atau tidaknya bukan nilai lagi yang menentukan, melainkan karakter yang kamu miliki.

Berikut hal-hal yang perlu kamu miliki tanpa mengandalkan IPK dan Ijazah:

Pengalaman dalam bekerja
Terkadang dunia pekerjaan tidak sesederhana yang ada dalam pikiran kita. Kamu harus berdamai dengan kenyataan karena belum tentu kamu akan mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan bidangmu selama ini. Bekerja di bidang lain bukan berarti ilmu yang kamu pelajari selama perkuliahan dulu akan sia-sia. Ini justru menunjukkan bahwa kemampuanmu tidak terbatas pada satu bidang saja. Selain itu kamu juga jadi bisa menyelesaikan pekerjaan dengan berbagai pendekatan. Dengan begitu kamu bisa berpotensi masuk kerja ke mana-mana. Karena seseorang dengan kemampuan yang beragam bisa dengan mudah menarik hati perusahaan.

Pengalaman organisasi
Jika kamu menganggap dunia kerja sama seperti ketika kamu mengerjakan tugas individu dari dosen yang penting tugasmu benar dan sempurna maka kamu salah. Dunia kerja bukan hanya soal skill yang juara, namun juga kemampuan untuk bisa bekerja sama. Karena kemajuan kantormu kelak tidak hanya ditentukan oleh satu orang saja, namun satu tim secara keseluruhan.
Karena itu pengalaman organisasi dan keterlibatanmu dalam masyarakat adalah hal penting yang harus kamu miliki. jika kamu pintar, namun tidak bisa bersosialisasi dan tidak bisa bekerja sama dengan orang lain, orang justru akan berpikir dua kali untuk menerima kamu.

Kemampuan komunikasi
Seolah-olah kemampuan seseorang saja tidak cukup untuk dipertimbangkan dan kenal dengan orang dalam akan lebih menentukan. Padahal koneksi memang bisa dipandang dari dua sudut pandang yang berbeda. Seberapa luas koneksi yang kamu miliki, bisa menunjukkan seberapa besar keahlianmu untuk berkomunikasi, karena menjalin link dengan orang lain tidak bisa lepas dari cara berkomunikasi. Semakin luas jejaringmu maka semakin bagus kemampuan komunikasimu karena komunikasi yang bagus adalah salah satu syarat yang diminta oleh dunia kerja.
Selain itu, dengan menjalin hubungan dekat dengan orang lain kamu juga sedang mengembangkan diri sekaligus membuka banyak pintu kesempatan. Bisa jadi orang tersebut akan merekomendasikanmu untuk sebuah pekerjaan yang kamu inginkan. Bukan hanya karena hubungan pertemanan, namun karena koneksimu mampu melihat potensi dan kepribadianmu yang selalu ingin berkembang. Jika kamu melamar pekerjaan disertai dengan rekomendasi yang kuat, sudah pasti besar kemungkinan kamu akan diterima dengan cepat.

Jangan terlalu bangga dengan ijazah dan gelar sarjana yang kamu miliki saat ini. Karakter pribadi, kegigihan, dan keberuntungan juga turut menentukan. Kamu harus menunjukkan keunikan, bukan hanya sekedar deretan angka. Itulah hal-hal yang perlu kamu miliki tanpa mengandalkan IPK dan Ijazah yang membantu kamu untuk mendapatkan pekerjaan idaman.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar